BERSIH ITU INDAH

Sambutan Ka. Madrasah

Sambutan Kepala Madrasah

Assalamu'alaikum Wr. Wb. Puji syukur kita panjatkan kehadlirat Allah SWT atas segala limpahan rahmat, taufik, hidayah serta inayah-Nya kepada kita semua, sehingga kita masih diberi kesempatan untuk ikut berpartisipasi secara aktif dalam dunia pendidikan. Dalam era globalisasi seperti sekarang ini, kecepatan memperoleh informasi akan menjadi modal utama dalam rangka menentukan langkah ke depan, sehingga kebahagiaan hidup yang menjadi dambaan setiap insan dapat terwujud. Kami seluruh guru dan staff MTs/MA YP. Haji Datuk Abdullah merasa bersyukur, karena atas izin dan ridho-Nya telah dapat menyelesaikan website madrasah. Hal ini akan memberi kesempatan yang seluas-luasnya bagi seluruh warga sekolah, stake holder maupun khalayak umum lainnya yang memiliki komitmen terhadap dunia pendidikan untuk memanfaatkan media ini sebagai sarana penyampaian atau memperoleh informasi tentang madrasah kami. Dan pada kesempatan yang amat baik ini pula, kami menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Anda yang telah berkenan mengunjungi dan berpartsisipasi aktif terhadap website kami. Semoga Allah SWT senantiasa meridhoi setiap langkah kita. Wassalamu'alaikum, Wr. Wb

dto

Sawiyanto, S.PdI

STRUKTUR MTS dan MAS YP.H.DATUKABDULLAH

Rabu, 13 Juni 2012

Administrasi Guru


20 POINT ADMINISTRASI GURU
Khusus untuk Guru MTs dan MA dalam lingkungan Yayasan Haji Datuk Abdullah Tanjung Morawa wajib memiliki sekitar 20 Point Administrasi Guru yang umumnya dipersiapkan satu bendel dan selalu dibawa-bawa oleh guru. Selain sebagai administrasi pribadi guru juga biasanya dipersiapkan untuk menyambut Super Visi Guru yang biasanya dilakukan langsung oleh Kepala Madrasah dan atau oleh PKM-nya secara SIDAK. Wow..takut..., tapi tenang.. nanti saya kasih contohnya. Gini, Paket Administrasi Perangkat Pembelajaran tersebut lazimnya (standar minimal) berisi :
  1.    Halaman Judul
  2.    Lembar Pengesahan
  3.    Identitas  Pribadi Guru
  4.    Daftar Isi
  5.    Kalender Pendidikan
  6.    Rincian Pekan Efektif

  7.    Program Tahunan ( Prota )
  8.    Program Semester ( Promes )
  9.    Silabus
10.    Kriteria Ketuntasan Minimal ( KKM )
11.    Rencana Pelaksanaan Pembelajaran ( RPP )
12.    Form Kisi-kisi Soal
13.    Lampiran Soal Ulangan
14.    Jadwal Mengajar Guru
15.    Agenda Pembelajaran
16.    Daftar Hadir Siswa
17.    Daftar Nilai Siswa
18.    Analisis Hasil Ulangan Harian
19.    Program Perbaikan dan Pengayaan
20.    Catatan Siswa Mengalami Hambatan Belajar